"there's nothing too big to learn" temukan disini !

Tuesday, April 13, 2010

Security : “ON”

Semua pengguna PC pasti akan sangat sebal ketika komputernya terinfeksi oleh malware, dan bagi user awam mereka hanya bisa menggumam dan berharap bahwa hal itu hanyalah mimpi buruk belaka. Memang akhir-akhir ini orang-orang disekitar gue banyak yang kurang memperhatikan keamanan komputernya, mereka hanya peduli bahwa komputer mereka masih bisa jalan. Hanya itu?? Sungguh perilaku yang harus diberantas mulai sekarang. Lihat saja, temen-temen gue mempercayakan keamanan komputernya kepada antivirus SmadAV. Antivirus tersebut nggak jelek sih, tapi ia memiliki banyak kelemahan, terlebih pada fitur Smad-Lock miliknya. Fitur tersebut memang sangat bagus manfaatnya, namun cara kerjanya perlu ditinjau ulang. Kok bisa?? Menurut pengamatan gue, Smad-Lock akan langsung "mengunci" flashdisk ketika pertama kali ditancapkan, itu bagus ketika flashdisk tersebut dalam keadaan bersih, tapi apa jadinya ketika flashdisk tersebut dalam keadaan "berpenyakit" dan SmadAV langsung "mengunci" flashdisk tersebut sebelum melakukan scanning? Yang terjadi adalah virus yang ada didalamnya juga akan "terkunci", jadi entah loe mau scan berapa kali-pun pasti virus tersebut akan tetap ada. Itulah kelemahan dari sistemnya tersebut, dan tidak sedikit orang yang tidak mengetahuinya. Sungguh ironi ketika orang mempercayakan komputernya hanya kepada antivirus semacam itu. . . .

Namun bagi pengguna Windows Vista maupun Windows 7 mungkin akan sedikit tenang dengan masalah keamanan ini, karena Microsoft telah membenamkan program-program security yang cukup untuk mengamankan komputer loe dari serangan malware berbahaya. Salah satu fitur yang paling berjasa dalam hal ini adalah UAC (User Account Control). Fitur ini memberikan keamanan lebih bagi Windows Vista atau 7, karena UAC selalu memberikan semacam prompt ketika ada program yang hendak melakukan perubahan pada Windows. Dari situ juga bisa dilihat secara mendetail tentang informasi program yang bersangkutan, tentu saja bagi pengguna awam informasi ini sangatlah tidak bermanfaat, namun bagi pengguna yang sudah lama menggeluti komputer, informasi tersebut bisa jadi adalah informasi yang sangat bermanfaat. Namun UAC memiliki kelemahan, terlebih pada Windows Vista. UAC pada Vista terlalu banyak mengeluarkan prompt peringatan, padahal perubahan yang loe lakuin Cuma merubah tanggal, memang hal ini mungkin langkah Microsoft untuk mengamankan komputer loe dari segala ancaman. Tapi apa jadinya ketika loe sudah sering menerima prompt seperti ini? Gue yakin loe akan langsung menekan tombol "Yes", "accept", "ok", dll. Hal ini tentu saja bukanlah sesuatu yang diharapkan Microsoft dengan UAC, maka dari itu pada Windows 7 semua itu diperbaiki. Pada Windows 7, prompt baru akan muncul ketika ada program dengan kriteria tertentu ingin melakukan perubahan pada PC. Namun masih perlu dipertanyakan apakah dengan ini mampu membuat UAC menjadi kawan??

Selain UAC, pada Vista dan 7 sudah terbenam Windows Defender™ yang luar biasa! Kemampuan internalnya membuatnya mampu mendeteksi spyware yang berkeliaran di komputer loe, nggak Cuma spyware, virus 'pun mampu dikenali dengan engine Heruistik-nya yang unik. Tentu saja Windows Defender adalah poin plus-plus daripada Windows Vista maupun 7, karena kini keamanan tingkat tinggi bisa didapatkan dengan Cuma-Cuma dan terintegerasi pada Windows itu sendiri.

0 comments:

Post a Comment