"there's nothing too big to learn" temukan disini !

Monday, September 13, 2010

Google Instant Search!!

Capture

Minggu ini adalah minggu yang luar biasa bagi seluruh pengguna Google, karena Google meluncurkan fitur baru dari mesin pencariannya. yaitu adalah Google Instant. Google Instant memungkinkan kita melakukan pencarian dengan lebih cepat dari sebelumnya, bahkan bisa menghemat hingga 30% waktu pencarian! sungguh perbedaan yang cukup kentara rupanya.

namun bagaimana kerja Google Instant itu?? tidakkah itu sama dengan search suggestion yang biasanya muncul ketika kita mengetikkan suatu kata di search box?? tidak. Google Instant bekerja dengan cara yang lebih efektif dan lebih hebat daripada itu. ia benar-benar menampilkan hasil pencarian sebelum kita menekan tombol enter. cara kerjanya kurang lebih sama dengan fasilitas Word Wheel Search yang ditawarkan Windows Explorer dan Windows Media Player. Jadi, cukup dengan mengetikkan satu huruf dan hasil pencarian akan segera ditampilkan. cepat bukan??

Google Instant ini adalah inovasi Google yang dilakukan demi memperkuat posisinya sebagai mesin pencari yang terbesar. Google Instant ini juga akan kompatibel dengan semua browser, Chrome, Firefox, maupun Internet Explorer akan mendukung fitur ini. Google Instant dapat diakses melalui http://www.google.com/instant

Mengenal Google Instant

0 comments:

Post a Comment